Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Kasubag PTIP dan Kasubag Keuangan Pengadilan Negeri Sanana
Rabu (17 Nov 2021) – Ruang sidang utama Pengadilan Negeri Sanana telah diselenggarakan Pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Bpk. Soesanto Gailea, S.Kom sebagai Kepala Sub Bagian Perencanaan, Teknologi Informasi dan Pelaporan serta Bpk. Hairil Abdullah, A.Md sebagai Kepala Sub Bagian Umum dan Keuangan Pengadilan Negeri Sanana, acara dipimpin oleh YM Bpk. Agus Maksum Mulyohadi, S.H., M.H. Ketua Pengadilan Negeri Sanana. Dihadiri oleh Wakil Ketua Pengadilan Negeri Sanana YM Bpk. Djoko Wiryono Budhi Sarwoko, S.H., Panitera Pengadilan Negeri Sanana Isra Abbas, S.H., Amal Syah, S.T., S.H., Para Hakim Pengadilan Negeri Sanana, Para Kasubag, Pejabat Fungsional dan Seluruh Aparatur Pengadilan Negeri Sanana.
Dalam sambutannya YM Agus Maksum mulyohadi, S.H., Memberikan ucapan selamat kepada yang terlantik dan pengambil sumpah, kemudian memberikan motivasi agar dalam melaksanakan tugas senantiasa berlandaskan Peraturan yang berlaku, bekerja dengan semangat, giat dan disiplin.
Acara dtutup dengan do’a dan foto bersama